Sabtu, 25 Februari 2012

Indonesia Bersedih Badak Jawa Hampir Punah

1 komentar
Badak Jawa Populasinya makin berkurang
Baru-baru ini aku denger-denger dari berita Badak Jawa diperkirakan populasinya kurang dari 60 ekor dan hanya 35 ekor yang sudah terdata menurut perhitungan taman nasional ujung kulon sehingga kemungkinan badak jawa punah semakin besar, binatang yang hanya ada di indonesia ini semakin terancam mungkin 5 tahun kedepan kita tidak bisa melihat badak jawa lagi...!

Padahal Badak Jawa adalah binatang asali indonesia yang dibumi ini hanya ada di indonesia
Pemerintah indonesia seharusnya bertindak dalam mengatasi hal ini karena Badak Jawa ini bisa sebagai maskot indonesia untuk menarik wisatawan asing untuk berkunjung ke indonesia selain binatang asal indonesia lainnya seperti komodo, pikirkan saja apabila badak jawa di jadikan objek menarik wisatawan asing pasti bukan tidak mungkin lagi pendapatan negara akan bertambah masyarakat juga bisa menikmati keuntungan ini.
Pemerintah Indonesia seakan hanya memikirkan hal besar tapi tak berguna tidak memikirkan hal kecil yang bisa berdampak besar seperti ini. Bayangkan saja jika benar Badak Jawa punah bisa-bisa nama indonesia menjadi buruk di mata internasional karena Badak Jawa sudah di tetapkan sebagai binatang yang langka dan patut untuk dilindung.
Seharusnya ada lembaga yang mengurus pemaksimalan pariwisata dan memantau populasi badak jawa sehingga badak jawa tidak berkurang kalau bisa bertambah populasinya di indonesia.
Selametkan Badak Jawa.
Selamatkan Badak Jawa



1 komentar:

basir Annas mengatakan...

Selamatkan Badak Jawa...

Posting Komentar